April 18, 2024

Wabup Inhil Lepas PL III Nindya Praja IPDN Kampus Riau

Bagikan..

Wakil Bupati Inhil salami Praja saat pelepasan setelah melaksanakan PKL III di PEMKAB Inhil
Wakil Bupati Inhil salami Praja saat pelepasan setelah melaksanakan PKL III di PEMKAB Inhil

TEMBILAHAN (detikriau.org)- Wakil Bupati Indragiri Hilir, H Rosman Malomo secara langsung memimpin pelaksanaan upacara pelepasan Praktek Lapangan III bagi Nindya Praja Institute Pemerintahan Dalam Negeri Kampus Riau.Upacara pelepasan yang digelar di Lapangan Kantor Bupati Inhil, Jalan Akasia Tembilahan ini, turut dihadiri oleh sejumlah Pejabat Eselon di lingkungan Pemkab Inhil, serta Direktur Institute Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) Kampus Riau, yang diwakili Kepala Bagian Akademik dan Kerjasama, Suripto, Kepala Satuan Latihan Kabupaten, Abdul Halim dan jajarannya. Kamis (3/4) sore.
Para Nindya Praja telah melaksanakan dan mengikuti Praktek Lapangan (PL) selama satu bulan di Kabupaten Inhil yang berjumlah 173 Nindya Praja.
Dalam Amanatnya Wabup Inhil menyampaikan pernyataan bangga kepada para Nindya Praja yang telah menunaikan tugasnya dengan baik, disiplin dan penuh tanggung jawab.
“Ini sangat penting, karena sebagai seorang abdi negara, abdi pemerintah dan abdi masyarakat, kita harus selalu memegang teguh semua itu.” Sampaikan Wabup
Wabup menambahkan bahwa praktek lapangan bagi Nindya Praja ini adalah sebuah kesempatan untuk mengasah dan meningkatkan kemampuan para Nindya Praja yang kelak akan menjadi motor pembangunan melalui pemerintahan. Diharapkan kepada para Nindya Praja, agar ilmu yang didapat selama praktek lapangan dapat dijadikan pelajaran dan masukan guna diterapkan, dipraktekkan dan dikembangkan dalam melaksanakan tugas-tugas kelak di daerah masing-masing.
Sementara itu, Kepala Bagian Akademik dan Kerjasama IPDN Kampus Riau, Suripto mengucapkan terima kasih kepada seluruh jajaran di lingkungan Pemkab Inhil, yang telah memberikan dukungan dan arahan bagi para Nindya Praja. Beliau berharap semoga ilmu yang telah didapat selama melaksanakan PL di Kabupaten Inhil ini bisa berguna dan lebih berkembang lagi ketika Nindya Praja melaksanakan tugas dan terjun langsung di tengah-tengah masyarakat.(dro/adv humas)