Malam Ini Gempa Bumi 5,6 SR Guncang Papua
detikriau.org – Malam ini, pukul 20:03 Wib, Provinsi Papua diguncang gempa berkekuatan 5,6 Skala Richter.
Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) melalui laman resminya merilis gempa berpusat di darat, 27 km Timur Laut Kabupaten Yalimo atau pada titik koordinat 3.56 LS – 139.55 BT pada kedalaman 10 km.
“Getaran gempa dirasakan dalam skala MMI II-III di Jayapura dan Sentani serta skala MMI III di Wamena.” Sampaikan BMKG.
Reporter: Ari