Pilkada Inhu Semakin Sengit, Antara Paslon 02 dan 05 Hanya selisih 0,7 Persen - Arbindonesia
Desember 18, 2020

Pilkada Inhu Semakin Sengit, Antara Paslon 02 dan 05 Hanya selisih 0,7 Persen

Bagikan..

Foto Sc pilkada2020.kpu.go.id

ARBindonesia.com, INDRAGIRI HULU – ‘Pertarungan’ dalam hitungan suara pemilihan kepala daerah Kabupaten Indgargiri Hulu (Inhu) semkin sengit.

Hal itu dikarenakan jumlah suara yang di peroleh antara pasangan calon (paslon) nomor urut 02 dan paslon nomor urut 05 hanya berselisih 0,7 persen atau selisih sekitar 1.329 suara.

Berdasarkan pantauan arabindonesia.com update melalui situs pilkada2020.kpu.go.id, Jum’at (18/12/2020) pukul 19.46 Wib.

Paslon nomor urut 01, Dr. Nurhadi, SpOG – Kapten (purn) Toni Sutianto, SH sementara memperoleh suara sebesar 16.974 atau 9,5 persen.

Paslon nomor urut 02, Rezita Meylani Yopi, SE – Drs H Junaidi Rachmat, M.Si, sementara memperoleh suara sebesar 48.025 atau 26,7 persen.

Paslon nomor urut 03, Dra Siti Aisyah,SH SpN – Agus Rianto, SH, sementara memperoleh suara sebesar 33.641 atau 18,7 persen.

Paslon nomor urut 04, Irjen Pol (purn) Drs H Wahyudi Adi – Hj Supriati, S.Sos, sementara memperoleh suara sebesar 34.245 atau 19,1 persen.

Paslon nomor urut 05, Rizal Zamzami – Yoghi Susilo, sementara memperoleh suara sebesar 46.696 atau 26,0 persen.

Hitungan suara tersebut merupakan progres suara yang masuk melalui 963 dari 1021 TPS, dengan kalkulasi 94,32 persen suara yang masuk.

Foto Sc pilkada2020.kpu.go.id

(Arbain)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *