Oktober 2, 2025

Kadisperindag: Kondisi Makanan Konsumsi di Swalayan, Aman

Bagikan..
Kadisperindag Inhil H Fahrolrozy (berkopiah)
Kadisperindag Inhil H Fahrolrozy (berkopiah)

TEMBILAHAN (detikriau.org) – Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) H Pahrolrozy menyampaikan untuk berbagai jenis makanan yang diperjual belikan di Swalayan kota Tembilahan masih terbilang aman.

Pernyataan tersebut diungkapkannya saat melakukan Inspeksi Mendadak (Sidak) di dua Swalayan kota Tembilahan bersama Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Inhil dan Badan Pengawasan Obatan dan Makanan (BPOM), Kamis (25/6/2015).

“Dari hasil Sidak hari ini, kondisi makanan yang diperjual belikan oleh Swalayan ataupun Minimarket masih cukup bagus,” katanya.

Meski begitu, ia sempat menegur pemilik usaha, sebab sempat ditemukan makanan yang sudah hampir kadaluarsa, ada juga yang tidak mencantumkan Standar Nasional Indonesia (SNI) bahkan ada juga yang tidak menerakan batas kadaluarsa.

Selain itu, juga ditemukannya kemasan produk makanan yang tidak utuh seperti kaleng minuman yang tampak penyek.

“jadi untuk hari ini kita beri teguran kepada pemilik usaha untuk memisahkan yang mana produknya sudah hampir kadaluarsa, dan mana yang tidak, agar para pembeli bisa jelas membedakannya,” tandasnya.(mirwan)